Internet
Deep Web / Deepnet / DarkNet
Deep Web juga dikenal dengan Deepnet, DarkNet, InvisibleWeb, Undernet atau Hidden Web. Deep Web merupakan bagian dari World Wide Web (WWW) tetapi tidak termasuk ke dalam internet yang dapat dicari dengan mudah menggunakan mesin pencari biasa seperti mozilla, chrome atau opera. Deep Web berbeda dengan Dark Internet, dimana komputer tidak dapat dijangkau lagi melalu internet, atau dengan DarkNet yang merupakan jaringan untuk menukar data, yang dapat digolongkan sebagai bagian kecil dari Deep Web.
Mike Bergman, pendiri Bright Planet yang memberikan istilah itu mengatakan bahwa mencari di internet pada saat ini dapat dibandingkan dengan menjaring ikan dipermukaan laut: akan mendapat banyak ikan yang tertangkap dijaring, tetapi informasi yang sangat dalam atau rahasia tidak tertangkap. Kebanyakan dari informasi yang terdapat di jaringan internet terkubur sangat dalam. Mesin pencari web yang standar jangankan melihatnya, menemukannya saja pun tidak bisa. Halaman-halaman tersebut dianggap tidak ada hingga mereka tercipta secara dinamis sebagai hasil dari pencarian spesifik.
Ukuran Deep Web berdasarkan ekstrapolasi yang dilakukan oleh Universitas California, Barkeley pada tahun 2001, memperkirakan bahwa Deep Web memiliki ukuran sekitar 7,5 Petabita. Ukuran yang lebih akurat disebutkan dalam penelitian yang dilakukan pada tahun 2003 mendeteksi sekitar 300.000 situs Deep Web yang ada diseluruh Web pada tahun. Pada tahun 2006 menurut Shestakov ada sekitar 14.000 situs Deep Web dibagian web Rusia.
Post a Comment
0 Comments